pdpmjepara.org- Tarawih keliling Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Jepara pada Sabtu 18 Ramadhan 1442 H, 1/5/2021 M giliran ke Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Keling.
Hadir dalam tarling ke Keling dari PDM Jepara yaitu : Asep Sutisna, Anwar Hariyono, Darwita, Nur Kholis, bendahara LAZISMU dan 2 perwakilan MDMC. Dari PCM Keling hadir Sutikno mewakili ketua PCM Keling Masykur yang berhalangan hadir, M. Suhari, Murgiyanta, *Tugi*, Adhari dan ketua PRM Tunahan Hartoyo.
Dalam tarling yang diadakan di masjid At Taqwa ranting Tunahan ini, Asep Sutisna menerangkan konsep one Muhammadiyah one *response*, bedanya Khair dan ma’ruf.
” Sifat dermawan adalah Khoir, menyantuni anak yatim dan memberi makan orang miskin adalah Ma’ruf. Sopan santun kepada orang tua adalah Khoir, merawat organ tua dan memenuhi atau mencukupi hajat kebutuhannya adalah Ma’ruf. Khoir dekat pada sifatnya sedang Ma’ruf adalah tindakannya ” terang Asep dalam tausiyahnya.
Selain itu Anwar Haryono memberikan petunjuk pelaksanaan sholat idul Fitri serta menekankan pada kepatuhan protokol kesehatan.
Mewakili ketua PCM Keling, Sutikno dalam acara ini memberikan laporan kondisi dan perkembangan Muhammadiyah di Cabang Keling. Disampaikan secara rinci kondisi masing-masing ranting, diantaranya keadaan dari 8 ranting, ranting Kaligarang sudah punya tanah wakaf dan belum mempunyai masjid atau musholla. Menanggapi keluhan ini Asep Sutisna akan berusaha untuk membantu.
Dalam tarawih itu , rombongan PDM Jepara Senang melihat jama’ah yang begitu banyak, masjid penuh, bahkan sampai diteras yang belum selesai . Ranting Tunahan merupakan Ranting yang jumlah warganya paling banyak, didamping Ranting Gelang dan Kelet.